Home Ekonomi Pemerintah Tingkatkan Pengembangan UMKM untuk Mendongkrak Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Pemerintah Tingkatkan Pengembangan UMKM untuk Mendongkrak Pertumbuhan Ekonomi Nasional

0

Peran UMKM dalam perekonomian Indonesia sangatlah besar. Tidak main-main, UMKM diklaim sebagai penopang atau tulang punggung bagi perekonomian negara. Selain itu, UMKM juga masih memiliki kontribusi dan peran penting lainnya. 

Itu sebabnya, pemerintah berupaya untuk memberikan perhatian yang tinggi kepada para pelaku UMKM karena bisa berdampak secara langsung bagi kehidupan masyarakat menengah ke bawah. 

Peran UMKM dalam perekonomian Indonesia yang pertama adalah sebagai sarana untuk meratakan tingkat perekonomian masyarakat. Khususnya yang termasuk golongan masyarakat menengah ke bawah. Ini dikarenakan keberadaan UMKM telah menyebar di segala penjuru, bahkan hingga ke daerah yang jauh dari perkembangan zaman sekalipun. 

Kondisi tersebut tentunya berbeda dengan perusahaan besar yang hanya ada di lokasi tertentu saja sehingga jangkauannya tidak bisa menyeluruh. Dengan adanya UMKM tersebut, masyarakat yang berada di pelosok tidak perlu lagi harus ke kota untuk mendapatkan penghidupan yang layak. 

Hal ini menyebabkan roda perekonomian di seluruh wilayah Indonesia bisa berputar lantaran masyarakat yang berada di pedalaman pun bisa lebih produktif lagi. Sehingga memungkinkan bagi mereka untuk mengembangkan usahanya. 

Jadi, bisa dikatakan bahwa UMKM turut serta dalam mendorong pemerataan ekonomi. Sebab, kehadiran usaha produktif ini berpeluang dalam memperkecil jurang ekonomi antara yang miskin dengan yang kaya. 

Demi mewujudkan hal tersebut, Kementerian Koperasi dan UKM telah berupaya yang terbaik dalam mempromosikan koperasi modern dan UKM serta harus ikut terlibat juga dalam ekonomi digital.

No comments

Leave a reply

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version