Menteri Koordinator (Menko) Pangan Zulkifli Hasan menyebut Indonesia sudah swasembada pangan tahun ini. Pasalnya, Indonesia sudah tidak melakukan impor beras dan jagung tahun ini.
“Insyaallah tahun ini beras kita sudah swasembada, tidak impor lagi. Jagung juga Insyaallah kita tahun ini tidak impor lagi,” ujar Zulkifli Hasan.
Menurutnya, program swasembada pangan yang diterapkan pemerintah dilakukan secara bertahap. Termasuk untuk kebutuhan karbohidrat dan protein.
“Karena memang program Pemerintah ini kita secara pelan-pelan kita harus Swasembada. Baik pangan karbohidrat. Karbohidrat itu ya beras, jagung, juga protein. Nah protein itu ada telur, ikan, ayam, susu, daging. Memang bertahap,” terangnya.
Di sisi lain, Indonesia dinilai sudah swasembada beras karena sudah tidak melakukan impor tahun ini. Hal sama berlaku untuk komoditas jagung yang sudah tak lagi impor.
Ia berharap persediaan bahan pangan di pasaran lebih banyak dan stabil khususnya mendekati Lebaran 2025. “Menjelang lebaran ini mudah-mudahan barangnya banyak, stabil,” ungkapnya.