Presiden Prabowo Tegaskan Perlu Persatuan untuk Wujudkan Cita-cita Bangsa

Date:

Presiden RI Prabowo Subianto menekankan pentingnya persatuan dan kerja sama dari semua unsur untuk mewujudkan cita-cita besar bangsa Indonesia. Perpecahan justru akan menjadi jurang bagi Indonesia untuk maju.

“Di tengah cita-cita yang begitu besar, yang begitu kita idam-idamkan, kita perlu suasana kebersamaan, kita perlu suasana persatuan, kita perlu kolaborasi, kerja sama, bukan cekcok berkepanjangan,” kata Prabowo dalam pidato perdananya usai dilantik sebagai Presiden RI periode 2024-2029 di Kompleks Parlemen, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024.

Presiden ke-8 RI itu memaparkan cita-cita besar bangsa Indonesia tersebut. Antara lain mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat serta menciptakan swasembada pangan dan energi.

“Cita-cita kita adalah melihat wong cilik iso gemuyu, wong cilik (rakyat kecil) bisa senyum, bisa ketawa,” ucapnya.

Ketua Umum Partai Gerindra itu juga menilai cita-cita besar tersebut dapat diwujudkan dengan kerja sama serta kolaborasi dari beragam pihak, mulai dari pemerintah hingga pengusaha dan pemuka agama.

“Hanya dengan persatuan dan kerja sama, kita akan mencapai cita-cita para leluruh kita, bangsa yang gemah ripah loh jinawi (kondisi masyarakat dan wilayah yang subur makmur), toto tentrem kerto raharjo (keadaan suatu wilayah yang tertib, tentram, sejahtera, serta berkecukupan segala sesuatunya),” ucap dia.

Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden untuk masa bakti 2024-2029. Jabatan Kepala Negara sah diemban keduanya usai mengucapkan sumpah sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.

Pengucapan sumpah itu berlangsung dalam Sidang Paripurna MPR RI di Gedung Nusantara MPR/DPR RI, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024.

“Demi Allah, saya bersumpah akan memenuhi kewajiban Presiden Republik Indonesia dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada nusa dan bangsa,” kata Prabowo membacakan sumpah Presiden.

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Presiden Prabowo Wujudkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Indonesia Sehat

Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI)...

Distribusi Pupuk Subsidi Akan Diberikan Langsung Kepada Petani

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, mengungkap bahwa distribusi pupuk...

Teknologi dan Inovasi Kunci Wujudkan Swasembada Pangan

Kementerian Pertanian (Kementan) dan Kementerian Pendidikan Tinggi Sains dan...

Wujudkan Swasembada Pangan Melalui Inovasi dan Sains

Swasembada pangan kembali digelorakan oleh Presiden Prabowo Subianto. Harapan Indonesia untuk...